Babinsa Lawang Turun ke Sawah, Bantu Ngurit Demi Hasil Panen Maksimal

Malang //suluhnusantara.News – Babinsa Koramil 0818/27 Lawang Serka Turah menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan nasional dengan membantu petani mencabut benih padi (ngurit) dalam kegiatan Han Pangan LTT. Kegiatan ini dilakukan di lahan seluas 0,5 Ha di Desa Kalirejo Kecamatan Lawang Kabupaten Malang. Selasa (11/06/2024).

Pendampingan Han Pangan LTT ini merupakan salah satu wujud nyata komitmen Babinsa Koramil 0818/27 Lawang dalam membantu masyarakat meningkatkan hasil panen padi di wilayah binaannya. Mencabut benih padi (ngurit) merupakan salah satu tahap penting dalam proses penanaman padi yang membutuhkan tenaga dan waktu yang cukup banyak.

Serka Turah bersama dengan para Babinsa lainnya, turun langsung ke sawah untuk membantu para petani mencabut benih padi. Kehadiran Babinsa ini disambut dengan antusias oleh para petani.

“Kami sangat senang dan berterimakasih atas bantuan dari Babinsa Koramil 0818/27 Lawang dalam kegiatan ngurit ini,” ujar salah satu petani. “Dengan bantuan dari Babinsa, pekerjaan kami menjadi lebih ringan dan cepat selesai,” tambahnya.

Serka Turah menyampaikan bahwa Babinsa Koramil 0818/27 Lawang selalu siap membantu masyarakat dalam meningkatkan ketahanan pangan di wilayahnya. “Kami akan selalu berusaha untuk membantu masyarakat dalam hal apapun yang dapat meningkatkan kesejahteraan mereka,” ujarnya

Kegiatan pendampingan Han Pangan LTT ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang nyata bagi para petani di Desa Kalirejo dalam meningkatkan hasil panen padi mereka. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain di Kabupaten Malang untuk menerapkan program Han Pangan LTT di wilayah mereka masing-masing.*

(eddy//pendim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *