Berita  

Brimob Polda Sumsel Siapkan Randurlap untuk Bantuan Korban Banjir di Muratara

Muratara//Suluhnusantara news/ Dalam menghadapi dampak banjir di Kabupaten Musi Rawas Utara(Muratara), Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Sumatera Selatan (Sumsel) bergerak cepat dengan menyediakan bantuan dan dukungan. Selain melibatkan diri dalam proses evakuasi, Brimob Polda Sumsel juga mendirikan Posko Penanggulangan Bencana dan menyiapkan kendaraan dapur lapangan (Randurlap) untuk membantu masyarakat yang terdampak pada Sabtu (13/01/2024).

Danyon Satbrimob Polda Sumsel Batalyon B Pelopor, AKBP Andiyano, SKM., menjelaskan bahwa Randurlap tidak hanya dihadirkan untuk meringankan beban masyarakat, melainkan juga untuk memastikan pasokan makanan dan minuman bagi para korban banjir. Kendaraan Dapur Lapangan (RANDURLAP) yang dimiliki Brimob Polda Sumsel dilengkapi dengan silent genset dan peralatan dapur yang semuanya menggunakan listrik. Dalam satu sesi memasak, Randurlap mampu menyajikan hingga 200 porsi atau melayani 200 orang, dengan koki dari anggota Brimob itu sendiri. Kendaraan ini memiliki panjang 4 meter dan lebar mencapai 3 meter saat membuka bagian kiri dan kanannya selama operasional.

Dalam menghadapi kondisi sulit pasca-banjir, Danyon Andiyano menyatakan bahwa dapur lapangan ini mencerminkan kepedulian Polri terhadap masyarakat yang terdampak, memastikan kebutuhan pangan sehari-hari terpenuhi. Bencana banjir tidak hanya menyebabkan dampak fisik, tetapi juga menimbulkan krisis ekonomi di wilayah terdampak. Oleh karena itu, Satuan Brimob Polda Sumatera Selatan berupaya memberikan dukungan nyata dengan melakukan aksi memasak di Mobil Randurlap, sebagai langkah konkret dalam memenuhi kebutuhan pangan warga yang menjadi korban banjir. (M.harus ak)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *