Banyuasin, Suluh Nusantara.news – Telah terjadi kecelakaan tunggal sebuah perahu ketek yang tenggelam dihantam gelombang saat melintas di Sungai Musi antara Desa Upang Mulya Kecamatan Makarti Jaya menuju ke Desa Srimuyo Kecamatan Air Salek, Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan, sabtu 16 Desember 2023 pukul 15:30 wib
Peristiwa Laka Laut Tunggal tersebut disinyalir akibat perahu kelebihan muatan hingga tenggelam, mengakibatkan satu anak meninggal dunia, satu orang lainnya belum diketemukan.
PolAirud Polres Banyuasin Polda SumSel melalui “Budi Tantowi SH, selaku KA Pangkalan Sandar Upang, saat di konfirmasi awak media membenarkan adanya kecelakaan tunggal tersebut, menjelaskan waktu terjadinya peristiwa melalui pesan Whatsapp.
Pihaknya juga berikan himbauan agar masyarakat tatap berhati hati. “Pada intinya di Himbauan Kepada masyarakat agar tetap berhati hati dan tetap utamakan keselamatan” tegasnya.

Jelasnya, kronologi kejadian diketahui saat perahu bermuatan 6 orang tersebut dari arah parit 7 RT 4 dusun 1 Desa Upang Mulya hendak menuju ke Desa Srimulyo. Ditengah perjalanan menyeberang Sungai Musi perahu yang mengangkut 6 penumpang. Satu penumpang bernama Wahali (44) meninggal atau hilang. Korban lainya, Siti Sofiah, Idris, Hasanudin, Pahri dan Pani bocah yang beruntung tidak terbawa arus sungai.
Keempat korban selamat dan 1 anak meninggal telah di bantu petugas dan warga yang menolong, sementara 1 orang korban bernama Wahali yang sampai saat ini masih dalam proses pencarian. (Tim)*
Pewarta : Yusan