GEMPAR Tuntut Dana CSR Perusahaan Difokuskan untuk Infrastruktur Jalan di Kecamatan Air Sugihan

Ogan Komering Ilir – Suluhnusantara.News – 15 April 2025 – Gerakan Masyarakat Peduli Air Sugihan (GEMPAR), sebuah aliansi yang terdiri dari tokoh agama, tokoh masyarakat, pemuda, serta berbagai organisasi kemasyarakatan di Kecamatan Air Sugihan, mendesak pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dan perusahaan-perusahaan yang beroperasi di wilayah tersebut untuk memfokuskan dana Corporate Social Responsibility (CSR) pada pembangunan infrastruktur jalan.

Air Sugihan yang terletak di pesisir timur Kabupaten OKI memiliki potensi besar dengan kehadiran tiga perusahaan besar, yakni PT OKI Pulp & Paper Mills, PT Bumi Andalas Permai (BAP), dan PT Sawit Selatan Agro Makmur Leatari (SAML). Namun, keberadaan perusahaan tersebut dinilai belum memberikan kontribusi nyata terhadap pembangunan wilayah, khususnya dalam hal infrastruktur.

“Jalan-jalan di pedesaan Air Sugihan sangat memprihatinkan, terlebih saat musim hujan seperti sekarang. Padahal sejak awal masyarakat berharap dengan adanya perusahaan, akses jalan bisa diperbaiki, minimal pengerasan atau tanah merah, syukur-syukur kalau bisa sampai pengecoran,” ujar Ketua Aliansi GEMPAR, Muhammad Nurkholis.

Menurut Nurkholis, kondisi jalan yang layak sangat penting untuk mendukung pergerakan ekonomi masyarakat. Ia juga menambahkan bahwa permasalahan lain yang mendesak adalah soal ketidakstabilan arus listrik PLN yang kerap merusak peralatan elektronik warga. GEMPAR meminta Pemda OKI dan PLN untuk mencari solusi, termasuk opsi pasokan listrik dari PT OKI Pulp & Paper Mills.

Selain itu, Nurkholis menyoroti pembangunan sistem penyediaan air minum (SPAM) yang hingga kini belum menunjukkan kemajuan, serta rendahnya tingkat penyerapan tenaga kerja lokal oleh perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Air Sugihan.
Adapun tuntutan GEMPAR meliputi:

  1. Transparansi penggunaan dana CSR dari PT OKI Pulp & Paper Mills, PT BAP, dan PT SAML
  2. Fokus alokasi dana CSR untuk pembangunan infrastruktur jalan
  3. Prioritas bagi tenaga kerja lokal Air Sugihan dalam perekrutan karyawan PT OKI Palm 2
  4. Kejelasan progres pembangunan sistem penyediaan air minum (SPAM)
  5. Solusi atas persoalan listrik PLN yang tidak stabil melalui pemerintah daerah dan alternatif pasokan listrik.

Terkait kabar rencana aksi unjuk rasa (UNRAS) untuk menyuarakan tuntutan tersebut, saat ini masih dalam tahap konsolidasi di internal organisasi GEMPAR.

(Efendy)*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *