Banyuasin,Suluhnusantara.news – Kepala desa Upang makmur, “Syamsul Bahri, menghadiri pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang dilaksanakan di Kantor Desa Upang makmur kamis 25/01/2024, yang di gelar serentak.
Acara pelantikan KPPS, di hadiri oleh Kepala desa Upang makmur, ketua PPS desa, serta anggota, PPK, anggota panwaslu kecamatan, bhabinkamtibmas, KPPS yang di Lantik, linmas desa, tokoh agama, tokoh masyarakat. Sabtu 27/01/2024.
“Syamsul, saat dikonfirmasi, mengatakan sebanyak 49 petugas KPPS telah dilantik serta diambil sumpah jabatan oleh Panitia Pemungutan Suara PPS Desa Upang makmur ,Ketua PPS “Irwansyah.
“Dari sebanyak 49 petugas KPPS yang dilantik ini akan bertugas di 7 TPS di Desa Upang makmur, Kecamatan Makarti jaya, Kabupaten Banyuasin,” ucapnya.
Ia juga menjelaskan, banyaknya TPS yang tersebar di Desa Upang makmur, berdasarkan atas banyaknya daftar pemilih tetap (DPT) yang ada.
Dalam tugasnya nanti, saya berharap para petugas KPPS dapat mengemban amanah dan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya demi terciptanya kedamaian dan kelancaran dalam pesta demokrasi,”katanya.
“Sangatlah bersyukur karena sebagian besar petugas KPPS kita terdiri dari tokoh masyarakat, tokoh agama dan juga para pemuda yang ikut ambil bagian, semoga Pemilu bisa berjalan dengan lancar dan sukses di Desa Upang makmur,” jelasnya.
Tak lupa, ia pun mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk berpartisipasi memberikan hak pilihnya pada Pemilu tanggal 14 Februari 2024 mendatang.”tutupnya.
(Yusan)