Berita  

Kalapas Lubuklinggau Hadiri Gala Penandatanganan Komitmen Zona Integritas dan Perjanjian Kinerja 2024. Langkah Awal Menuju Pelayanan Optimal,

Lubuklinggau//Suluhnusantara.news/Kalapas Lubuklinggau, Hamdi Hasibuan, menghadiri acara penandatanganan komitmen bersama pembangunan Zona Integritas (ZI), Perjanjian Kinerja, serta pembukaan Pra Rekonsiliasi Laporan Keuangan dan Pemutakhiran Data Barang Milik Negara (BMN) di Ballroom Hotel Novotel Palembang, yang berlangsung pada Selasa (09/01). Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel, Ilham Djaya, beserta para Kepala Divisi dan Kepala Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kanwil Sumsel.

Kalapas Lubuklinggau, yang didampingi oleh Bendahara Dhian Eka Bambang Budhiharto dan Pengelola BMN Sadli Muslim HM, turut serta dalam penandatanganan komitmen bersama pembangunan ZI dan perjanjian kinerja tahun 2024. Kegiatan ini dimulai oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel dan dilanjutkan oleh seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis. Penandatanganan ini menjadi langkah awal di tahun 2024 untuk meningkatkan pelayanan dalam pembangunan Zona Integritas.

Pra Rekonsiliasi Laporan Keuangan dan pemutakhiran data BMN juga menjadi fokus dalam kegiatan ini, sebagai persyaratan untuk menyajikan laporan keuangan yang akuntabel. Keberhasilan dalam hal ini akan memberikan Kemenkumham kanwil Sumsel predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk ke-15 kalinya, yang berpotensi berpengaruh pada remunerasi atau tunjangan kinerja yang diterima kementerian.

Puncak acara ditandai dengan penyerahan simbolis Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) kantor wilayah Kemenkumham Sumsel. Kakanwil Kemenkumham Sumsel secara langsung menyerahkan DIPA ini kepada para Kepala Divisi, sebagai langkah awal untuk melaksanakan target kinerja Kanwil Sumsel. Acara ini mencerminkan komitmen Kemenkumham Sumsel dalam meningkatkan integritas, kinerja, dan akuntabilitas di tahun 2024.( M.harus ak)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *