Kejuaraan Pencak Silat Pelajar Kab. Wonogiri, Kapolres Terjunkan Personil Pengamanan

Wonogiri – Suluh nusantara news – Polres Wonogiri Polda Jateng, Ratusan atlet dari berbagai Sekolah di Kab. Wonogiri mengikuti Kejuaraan Pencak Silat Pelajar Tingkat Kabupaten Tahun 2023 di Gor Giri Mandala Wonogiri. Senin(30/10/2023).

Peserta dibagi menjadi beberapa kategori. Mulai dari usia dini, SD, SMP, SMA sederajat. Sedangkan pertandingannya sesuai dengan nomor kelas yang diikuti dan akan dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut, yakni 30 Oktober 2023 – 1 November 2023.

Untuk memastikan kegiatan berjalan dengan baik, Kapolres Wonogiri menerjunkan personil pengamanan guna melaksanakan pengamanan giat tersebut. Setidaknya 60 Personil di kerahkan untuk melaksanakan pengamanan giat tersebut.

Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, S.H., S.I.K., M.M., M.Si., melalui Kasi Humas AKP Anom Prabowo, S.H., M.H., mengatakan apapun kegiatan kemasyarakatan kami akan selalu hadir untuk memberikan pelayanan guna menjamin kelancaran, keamanan kegiatan dimaksut.

“Kami mengapresiasi kejuaraan pencak silat pelajar ini, kegiatan ini tentunya sangat posistif sekali bagi para pelajar dan terlebih untuk mempersiapkan diri dalam mengikuti kejuaraan yang lebih tinggi” Ucapnya

Kasi Humas Menambahkan, Di tengah tahapan pelaksanaan pemilu 2024 ini tentunya kegiatan seperti ini sangat positif guna mendinginkan suasana menjelang pelaksanaan pemilu 2024.

Pewarta; ARIYANTO / AZIZ

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *