Ketidak Pedulian Terhadap Lembaga Pintu UPTD SDN Batonaong 2 Dibiarkan Terbuka

Bangkalansuluhnusantara.news – Sabtu, 23/03/2024, Tim Media menemukan masalah serius di UPTD Sekolah Dasar Negeri (SDN) Batonaong 2 di Desa Betonaong, Kecamatan Arosbaya, Kabupaten Bangkalan. Temuan tersebut sangat mengkhawatirkan dan memerlukan tindakan tegas dari Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan dan Dispektorat untuk
memberikan tindakan dan sanksi kepada pihak terkait, termasuk Korwil UPTD Dinas Pendidikan wilayah Kecamatan Arosbaya dan Kepala SDN Betonaong 2.

Dalam investigasi lapangan, Tim Media menemukan bahwa UPTD SDN Betonaong 2 dibiarkan kosong tanpa guru di sekolah, ditambah lagi pintu kelas dan kantor terbuka lebar.

Seorang narasumber yang enggan disebutkan namanya menyampaikan keprihatinan atas kejadian tersebut,murid dan guru sudah pulang sejak jam 10.00 wib,namun tidak ada yang bertanggung jawab untuk menutup pintu, dengan kondisi seperti ini kami khawatir akan adanya inventaris yang hilang,”ujarnya.

Kepala Korwil UPTD Dinas Pendidikan Wilayah Kecamatan Arosbaya, Amiyasun, menganggap keadaan tersebut biasa dan tidak menyadari masalah ini berkaitan dengan kedisiplinan dilingkungan Dinas Pendidikan, bahkan Amiyasun mengizinkan berita ini dipublikasikan oleh tim Media.

Baru sekitar jam 01.00 WIB seorang penjaga sekolah datang untuk menutup pintu setelah Tim Media menunggu selama satu setengah jam, menimbulkan keprihatinan akan keamanan sekolah.

Keadaan ini menunjukkan kurangnya pengawasan dan perhatian terhadap keamanan di lingkungan sekolah. Diharapkan pihak terkait segera mengambil langkah-langkah untuk mencegah kejadian serupa di masa depan.

Masyarakat berharap anggaran besar yang dialokasikan untuk Dinas Pendidikan dari APBN dapat diimbangi dengan kinerja pegawai dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi mereka di lingkungan pendidikan.

BERSAMBUNG…….

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *