Ketua DPRD Mura Ajak Warga Sambut Bulan Ramadhan 1445 H Dengan Peningkatan Ibadah

Murung Raya, Suluhnusantara.news – Ketua DPRD Kabupaten Murung Raya (Mura), Dr. Doni, SP., M.Si., dari Fraksi PDIP, memberikan ajakan kepada seluruh lapisan masyarakat dan pemuda, terutama yang beragama Islam, untuk meningkatkan kualitas ibadah mereka menyambut bulan suci Ramadhan.

“Kita semua, baik masyarakat umum maupun pemuda, diundang untuk memanfaatkan momen berharga di bulan suci Ramadhan 1445 H/2024 M dengan memperdalam ibadah dan terlibat aktif dalam kegiatan keagamaan,” ungkap Dr. Doni pada Kamis (13/3/2024).

Legislator dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP),ini menyampaika masuknya  bahwa bulan Ramadhan bagi umat muslim adalah bulan yang penuh berkah dan ampunan, di mana pahala ibadah menjadi berlipat ganda dalam pandangan hukum Islam.

“Diharapkan kepada seluruh warga dan pemuda untuk meluangkan waktu dalam beribadah, dan juga kita mengajak peran penting orang tua dalam membimbing anak-anak mereka,” tambahnya.

Dr. Doni menekankan pentingnya peran aktif orang tua dalam mengarahkan anak-anak mereka ke arah yang positif. “Kami dari Dewan terus memberikan himbauan kepada orang tua agar memberikan edukasi kepada anak-anak mereka,” jelasnya.

Tidak hanya dalam bulan Ramadhan, tetapi juga setiap hari dan bulan berikutnya, orang tua diharapkan terus memberikan pendidikan dan pengawasan kepada anak-anak mereka, terutama pemuda, agar terlibat dalam kegiatan yang positif.

“Saya dan keluarga besar PDIP Murung Raya mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1 Syawal 1445 H/2024 M. Semoga kita semua diberikan kesehatan dan umur panjang, serta dipertemukan kembali di bulan Ramadhan tahun-tahun mendatang,” pungkasnya.

(M.Ilmi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *