Merawat Kebhinnekaan Menjaga Peradaban Nusantara Menuju Indonesia Maju

Suara Marhaenis

Pengertian loyalitas berasal dari bahasa Inggris ‘Loyal’ yang artinya setia, kesetiaan merupakan kualitas dari individu pada sesuatu. Loyalitas lebih banyak bersifat emosional, serta loyalitas adalah kualitas perasaan dan perasaan tidak selalu membutuhkan penjelasan yang masuk akal.

Sering kali kita mendengar kata loyalitas dan solidaritas, bagi yang tergabung dalam komunitas atau organisasi pasti sudah tidak asing lagi. Dari hal tersebut perlu adanya pemahaman arti makna loyalitas dan solidaritas, jangan sambil lalu bahkan terkesan melalaikan dalam individu masing-masing.

Loyalitas dan solidaritas perlu dimaknai sebagai komitmen untuk meningkatkan, melaksanakan kegiatan organisasi secara konsisten dengan segala kondisi baik saat ini, maupun masa depan, sebab loyalitas terhadap organisasi, meskipun terjadi situasi apapun jika yakin akan memberikan potensi yang memiliki perubahan perilaku positif dalam organisasi.

Dengan demikian loyalitas akan seiring dengan solidaritas antar pengurus dan anggota agar tercipta keselarasan.Mengapa rasa solidaritas sangat penting dalam kehidupan berorganisasi, sebab solidaritas memiliki makna sebuah ikatan yang terbentuk sebagai rasa persaudaraan atau kekeluargaan.

Sehingga dibutuhkan kedewasaan, jadi tidak sekedar ucapan atau jargon akan tetapi butuh pemahaman dewasa benar-benar dijiwai dalam bentuk kegiatan berorganisasi yang sesungguhnya.

Sebuah organisasi yang maju dan berkembang, harus mampu untuk selalu mengikuti perkembangan jaman, sehingga tidak boleh berjalan ditempat.

Pejuang Marhaenis Nusantara lahir sebagai alat perjuangan guna membentuk dan membangun karakter bangsa berdasarkan Pancasila 1 Juni 1945. Dan perjuangan untuk menentang segala bentuk kesewenangan dan ketidak adilan, sehingga perlu untuk membangkitkan semangat kebersamaan dalam kehidupan berorganisasi dan bermasyarakat, berbangsa serta bernegara.

Kaum Marhaen sebaiknya menjadi subjek bukan hanya sekedar menjadi obyek, bagaimana caranya? Dengan memacu generasi muda Marhaen yang memiliki kemampuan dan kemandirian dalam menumbuhkan rasa percaya diri serta kreativitas dengan paparan rencana kegiatan dari Marhaen, oleh Marhaen, untuk Marhaen.

Selamat menyambut dies natalis ke-76 tahun, 31 Mei 1947 – 31 Mei 2023 pemuda-pemudi Marhaenis seluruh dunia bahwa Marhaen selalu eksis dalam pergolakan masa dan perkembangan jaman.

Marhaen Jaya dan Marhaen Menang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *