Pantarlih Sekecamatan Sepatan Giat Apel Siaga Menjelang Pilkada Serentak 2024

Tangerang, Suluhnusantara.news -Ratusan anggota Pantarlih  dan petugas dari berbagai instansi turut serta dalam kegiatan apel siaga yang digelar di Lapangan Kantor kecamatan Sepatan, Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesiapan dalam menghadapi Pilgub dan Pilkada kabupaten Tangerang.

Acara yang dimulai tepat pukul 09.00 WIB ini dipimpin langsung oleh  Ketua PPK Kecamatan Sepatan Zakaria Ansor,” Sekcam Sepatan, Dede setiawan, Kapolsek Koramil 10 Sepatan, serta dihadiri oleh Ketua PPS dari masing masing Desa kelurahan serta anggota Pantarlih terlihat serius mengikuti arahan dan instruksi yang diberikan oleh Ketua PPK Kecamatan Sepatan,” Selasa (25/06/2024).

Zakaria Ansor Ketua PPK Kecamatan Sepatan menyampaikan, pesan dari ketua KPU kabupaten Tangerang bahwa Kegiatan ini sangat penting untuk memastikan bahwa pantarlih dan kita semua siap dan mampu bertindak dengan tegas dan cepat

Data pemilih menentukan bagi tahapan Pilkada selanjutnya jika hasil penyusunan daftar pemilih bermasalah atau tidak valid dapat dipastikan tahapan Pilkada selanjutnya akan terganggu

Pantarlih adalah merupakan ujung tombak dalam pemutakhiran dan penyusunan daftar pemilih untuk itu perlu adanya persiapan dalam menjalankan tugas pemutahiran data pemilih yang meliputi berkoordinasi dengan tokoh masyarakat lokal pada saat akan memulai dan selesai pendataa,” tegasnya.

“Kami berharap semoga dengan adanya kegiatan pantarlih bisa berjalan lancar dan aman,” pungkasnya.

Selanjutnya Sekcam Sepatan Dede Setiawan menambahkan dan berpesan agar kinerja pantarlih bisa berkoordinasi dengan RT setempat dan tokoh masyarakat. Kemudian Kesiapan dan kerjasama antarinstansi sangat diperlukan untuk meminimalisir yang mungkin terjadi.

Dengan demikian, diharapkan respon lebih efektif dan terkoordinasi tetap terhubung, untuk informasi lebih lanjut,” pungkasnya.

Nuryadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *