Pj Bupati Bersama Forkopimda Ziarah ke Makam Ki Demung Plakaran dan Makam Agung

Ziarah ke Makam Ki Demung Plakaran dan Makam Agung

Bangkalan.suluhnusantara.news – Menyongsong puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Bangkalan ke-493, Penjabat (Pj) Bupati Bangkalan Dr. Arief M. Edie, M.Si, bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Bangkalan, melaksanakan ziarah ke Makam Ki Demung Plakaran dan Makam Agung di Kecamatan Arosbaya, Rabu (23/10/2024).

Kegiatan ziarah ini turut dihadiri oleh segenap Perangkat Daerah, tokoh budaya, ulama, serta keluarga besar Cakra Ningrat Bangkalan. Ziarah yang telah menjadi tradisi tahunan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Bangkalan, yang dipadukan dengan doa bersama dan penyampaian sejarah singkat Kerajaan Madura Barat. Sejarah tersebut menjadi landasan penetapan Hari Jadi Bangkalan oleh budayawan setempat, Hamid Mustari.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Bangkalan menegaskan bahwa ziarah ke makam para leluhur merupakan bagian dari napak tilas perjalanan para raja yang pernah memerintah di Kabupaten Bangkalan. Menurutnya, mengenang perjuangan para raja sangat penting bagi para pemangku kebijakan untuk memperkuat semangat dalam mengabdi kepada masyarakat.

“Melalui ziarah ini, kami bersama jajaran Perangkat Daerah Bangkalan memohon doa dan restu, agar Kabupaten Bangkalan dapat terus maju dan sejahtera di masa yang akan datang,” ujar Pj Bupati.

Ia juga berharap agar peringatan Hari Jadi Bangkalan ke-493 dan sejarah kebesaran Kerajaan Madura Barat dapat menjadi sumber motivasi bagi seluruh masyarakat untuk turut berkontribusi dalam pembangunan daerah.

Selain berziarah ke Makam Ki Demung Plakaran dan Makam Agung, rombongan Pj Bupati dan Forkopimda juga menyempatkan diri untuk mengunjungi Makam Pangeran Sjarif Abdurachman Panotogomo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *