Pangkalpinang, BANGKA BELITUNG – suluhnusantara.news – Ketua DPD Projo Bangka Belitung (Babel), Rato Rusdiyanto, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada berbagai pihak yang telah berkontribusi dalam mensukseskan Pilkada Serentak 2024.
Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Babel, Hidayat Arsani dan Hellyana, berhasil meraih kemenangan telak dengan perolehan suara mencapai 51,3% yang mengungguli pasangan Beramal yang hanya mendapat 48,7% suara.
Kemenangan tersebut menunjukkan dominasi pasangan yang dikenal dengan slogan “BERDAYA” (Bersama Dayat-Ellyana) di Pilkada tahun ini.
“Hasil quick count menunjukkan bahwa pasangan nomor 2, Hidayat Arsani-Hellyana, telah menang. Tim kami sangat bersyukur dan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tim kemenangan yang telah bekerja keras,” ujar Rato Rusdiyanto dalam sebuah pernyataan pada Kamis (28/11/2024).
Selain itu, Rato juga menyampaikan terima kasih kepada tim publikasi, simpatisan Projo yang tersebar di Kabupaten Bangka Tengah dan Kota Pangkalpinang, serta masyarakat Bangka Belitung secara umum yang telah mendukung pasangan BERDAYA.
Menurutnya, kemenangan ini merupakan takdir yang diberikan oleh Allah untuk memenangkan pemilihan gubernur dan memberikan manfaat bagi kemajuan Bangka Belitung.
“Kemenangan ini adalah kemenangan rakyat Babel. Semoga apa yang kita lakukan bersama-sama dapat memberikan manfaat bagi kepentingan masyarakat Bangka Belitung,” ungkapnya dengan penuh harapan.
Rato juga mengucapkan terima kasih kepada para awak media yang turut berperan dalam menciptakan suasana yang kondusif dan terkendali selama proses Pilkada.
Ia berharap dengan hasil Pilkada yang damai ini, kedepannya Bangka Belitung dapat berkembang dengan lebih baik.
“Kami menghargai kerja keras seluruh penyelenggara Pilkada, mulai dari KPU di tingkat kabupaten hingga TPS, serta Bawaslu dan pengawas TPS yang telah memastikan jalannya pemilu dengan adil dan transparan,” tuturnya.
Selain itu, Rato juga mengingatkan semua pihak agar hasil Pilkada ini tidak menimbulkan gesekan atau konflik, baik di dunia nyata maupun media sosial.
Ia mengajak seluruh masyarakat Bangka Belitung untuk menjaga persatuan dan kesatuan demi pembangunan daerah yang lebih baik dan kondusif ke depannya.
“Kami berharap, dengan hasil Pilkada ini, tidak ada lagi riakan atau perpecahan di media sosial. Mari kita jaga Bangka Belitung agar tetap damai, aman, dan terus berkembang,” tegasnya.
Dengan kemenangan ini, Projo Babel menegaskan komitmennya untuk terus mendukung pemerintah yang terpilih dalam mewujudkan pembangunan yang berpihak kepada kesejahteraan masyarakat Bangka Belitung.
( redaktur pelaksana Darmawan)