PUPR Permatang Siantar Normalisasi dan Perbaiki saluran Induk Dan Sekunder D.I.Javakolinisasi Purbogondo

Simalungun_Suluhnusantara.news

Siklus intensitas hujan yang semakin tidak dapat diprediksi menimbulkan ancaman bahaya banjir yang dapat menyebabkan kelongsoran pada beberapa wilayah tebing sungai dan terjadinya sedimentasi pada Saluran Induk maupun Sekunder DI (Daerah Irigasi) di kabupaten Simalungun Sumatera Utara.

Guna mencegah hal tersebut melalui UPTD PUPR Pematang Siantar Bidang Sumber Daya Air (SDA) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan kegiatan Normalisasi Saluran Induk Sepj.1.400 m’

Saluran Sekunder KP 5 Sepj.1.500 m’ DI.Javakolinisasi Purbogondo1.030 Ha Kec.Pematang Bandar Kab.Simalungun. Rabu (13/11/2023)

Pantauan dilokasi para pekerja dilengkapi k3 dan APD melakukan pengerukan sendimen serta perbaikan pasangan dan pintu Irigasi sesuai dengan Standart/Kiteria Perencanaan ,Terlihat dari papan Informasi (plank) Kegiatan normalisai dibiayai dari sumber pendanaan APBD Provinsi Sumatera Utara TA2023 , CV. Taurus Inti Organik sebagai pelaksana

UPL PSDa Syukur selaku pengawas lapangan mengatakan, Dengan adanya normalisasi ini diharapkan dapat melancarkan aliran air dan memperlebar daya tampung debit air sungai dan jaringan irigasi hingga masyarakat dapat memanfaatkan air guna menunjang ekonomi terutama pada sektor pertanian.

“Berkesinambungan ‘, Setiap tahunnya PUPR di bidang pengairan bertugas menata ketersediaan air baik untuk pengairan maupun irigasi ”  terang Syukur kepada jurnalis SNN di lokasi (13/11)

Syukur juga meminta kepada pelaksana untuk bekerja mengikuti gambar rencana dan kerapian pekerjaan tetap harus diperhatikan. ” Pelaksana harus selalu memperhatikan manajemen kontruksi memacu progres lapangan dan melaksanakan pekerjaan sesuai dengan spesifikasi yang tertuang dalam dokumen kontrak” ujarnya

Terpisah masih dilokasi ketua LSM FRAKSI Sumut Bapak Ajidin Sinaga Apresiasi Dinas PUPR Sumatera Utara dalam menjalankan program pemerintah dengan baik yang berkaitan pembangunan untuk perbaikan sarana infrastruktur,

“seperti normalisasi dan perbaikan jaringan irigas disektor pertanian memang sangat di harapkan warga masyarakat pada umumnya,” kata pria yang akrab disapa Pak Aji ini

Bapak Ajidin menghimbau kepada pemerintah dan dinas terkait dalam pembangunan Infrastruktur di segala bidang kedepannya sebelum melakukan pekerjaan harus melengkapi Administrasi ” Pasang dulu ‘ plang Trafaransi pembangunan Agar tidak timbul pertanyaan publik ” tegasnya sambil melihat kegiatan tersebut.

Rio / Biro Simalungun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *