Sosialisasi Program Bank Sampah Jadi Emas, Oleh PSI Kabupaten Tangerang

Tangerang, Suluhnusantara.News – Seiring dengan masa kampanye partai politik di Indonesia yang dimulai tanggal 28 November 2023 yang lalu, PSI Kabupaten Tangerang mengadakan beberapa rangkaian acara sosialisi. Tema sosialisai kali ini adalah Bank Sampah jadi Emas dimana masyarakat di edukasi dan diberikan pemahaman tentang arti dari hidup sehat yang dimulai dari lingkungan yang bersih.

Dalam program Bank Sampah yang di adakan di Kecamatan Panongan, Cisauk, Rajeg dan Paku Haji terkumpul lebih dari 3 Ton kardus bekas dan sampah botol plastik yang sedikit banyak dapat membantu kebersihan dari lingkungan di sekitar 3 kecamatan tersebut.

Khusus untuk acara di area Kecamatan Paku Haji yang dihadiri dan dibuka pula oleh Dewan Pembina DPP PSI sekaligus Calon Anggota Legislatif DPR RI No Urut 1 dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yaitu Sis Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka (Isyana), beliau menegaskan penting nya Kesehatan lingkungan yang salah satunya dengan menjaga kebersihan lingkungan warga setempat.

Datang bawa sampah pulang bawa berkah itulah konsep dari program Bank Sampah, Barang Bekas Jadi Emas, dimana warga masyarakat dengan sangat antusias membawa barang-barang bekas dari rumahnya masing-masing untuk ditimbang dan ditukaran dengan sembako serta mendapatkan souvenir dari Sis Isyana PSI.

Dalam acara tersebut dihadiri pula oleh Caleg DPRD Tk II Provinsi Banten 5 – KabTangerang B yaitu Bro Franky Sus Hadi Guntur, S Si, MM, QIA, CRMP, CPHR dan juga Sis dr. Esther sebagai perwakilan Caleg PSI Kabupaten Tangerang 3 yang meliputi area Kecamatan Paku Haji, Teluk Naga, Sepatan, Sepatan Timur dan Kosambi.

Acara ini berjalan dengan sangat meriah dan teratur serta dihadiri lebih dari 400 masyarakat kecamatan Paku Haji. Tokoh masyarakat setempat seperti Ketua RT, Ketua RW dan Jaro serta tim dari Polsek dan Bawascam yang melakukan pengawasan langsung terhadap kelancaran acara tersebut.

Pada kesempatan ini Pak RT juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Partai PSI yang telah menyelenggarakan acara tersebut di lingkungannya semoga PSI tetap bisa membantu masyarakat di sekitar Kabupaten Tangerang sesuai dengan program-program PSI yang sudah direncanakan serta tentunya ikut mendokan yang terbaik kepada Sis Isyana, Bro Franky Sus dan Sis dr. Esther untuk kontestasi di pesta demokrasi tanggal 14 Februari 2024 mendatang pungkas.(Tim/Red)*

( Rahmat laia)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *