Sterilisasi di Gereja Permata Sambut Ibadah Natal dan Tahun Baru

Murung Raya, Suluhnusantara.News – Dalam persiapan menyambut Ibadah Natal dan Tahun Baru, Polsek Permata Intan jajaran Polres Murung Raya (Mura), Polda Kalteng melaksanakan kegiatan sterilisasi di gereja Permata pada hari Minggu 24 /12/2023 pukul 17.15 WIB.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan ibadah Natal bagi Umat Kristen di wilayah Kecamatan Permata Intan, Kabupaten Murung Raya.

Personel Polsek Permata Intan melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap ruangan, sarana, dan barang-barang yang akan digunakan dalam kegiatan ibadah. Fokus utama adalah mengidentifikasi segala sesuatu yang dapat menjadi potensi gangguan keamanan atau mencurigakan. Pendekatan ini juga mencakup pengecekan terhadap orang-orang di sekitar tempat ibadah yang mungkin membawa risiko.

Sterilisasi berlangsung mulai pukul 17.15 WIB hingga selesai tanpa menemukan adanya orang, barang, atau situasi mencurigakan yang dapat mengancam keamanan selama ibadah. Keberhasilan kegiatan ini menciptakan situasi yang kondusif, menjamin kenyamanan bagi jemaat dan masyarakat sekitar dalam merayakan momen penting ini.

Kepala Polsek Permata Intan Ipda Rio Desenataliato Makota, S.Th.,M.Pd., menyatakan, “Bahwa kegiatan sterilisasi ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya dalam rangka merayakan perayaan agama.

“Kami  juga mengapresiasi kerja sama dari masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan damai,” kata Kapolsek.

Dengan berjalannya kegiatan sterilisasi secara tertib dan lancar, Polsek Permata Intan memberikan kontribusi positif untuk memastikan perayaan Ibadah Natal dan Tahun Baru berlangsung dengan penuh sukacita dan aman bagi semua. (Red)*

(Pewarta : M.Ilmi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *