Vera Yanuar Ningrum, Perempuan Berkarya Untuk Kemajuan Kabupaten Malang

Malang//suluhnusantara.news – Anak bangsa punya hak untuk berkarya, itulah yang di ucapkan Caleg dari Kabupaten Malang dari dapil 3  yaitu Donomulyo, Pagak, Bantur, Gedangan, Sumbermanjing wetan, periode tahun 2024-2029,” kata perempuan yang biasa dipanggil mbak  Vera Yanuar Ningrum yang difasilitasi Partai Nasdem (Nasional Demokrat).

“Partai Nasional Demokrat atau Nasdem merancang program kesejahteraan rakyat salah satunya melalui bahan pokok yang tersedian dan murah, serta lapangan kerja yang merata bagi masyarakat. Partai Nasdem melalui mbak Vera, menjelaskan partainya telah merancang program kerja untuk menggaet pemilih pada pemilu serentak 2024 nanti.

“Pertama soal ketersediaan bahan pokok yang harganya terjangkau serta lapangan pekerjaan yang merata. Sebagai wujud keadilan bagi seluruh masyarakat,” katanya, dikutip Rabu (31/01/24).

“Selanjutnya, Nasdem juga akan memperjuangkan setiap anak di Indonesia dapat pendidikan yang layak sampai sarjana dengan pendidikan yang gratis dan berkualitas. “ Termasuk dibidang Kesehatan, memberikan akses kesehatan masksimal bagi masyrakat dengan menyediakan lima dokter disetiap puskesmas,” tambahnya vera.

Di tempat terpisah dihadapan awak media ,Vera menyampaikan ,mengingat sumber daya alam (SDA) Kabupaten Malang ,sangat luar biasa serta mumpuni untuk dimanfaatkan sebagai kelangsungan kehidupan masyarakat dari pertanian dan peternakan begitu juga ingin menciptakan lapangan kerja.

Tak kalah penting menurut, Vera Yanuar yakni soal ketahanan pangan melalui pertanian dengan akses pupuk murah. Hal itu karena pertanian menjadi prioritas program kerja Nasdem melalui akses pupuk yang murah dan mudah sehingga produktifitas pangan meningkat,jelasnya

“Kita berharap agar ada dukungan dari rakyat melalui kami. Karena suara rakyat merupakan mandat tertinggi dalam menentukan arah pembangunan”.pungkasnya. (*)

(Reporter : eddy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *