Tim Futsal Putri Diskominfo SP Melaju ke Final PJ Bupati Cup

Futsal Putri

Murung Raya, Suluh Nusantara News – Pada pertandingan sengit yang berlangsung antara Tim Futsal Putri Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfo SP) melawan Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (DKOP), Diskominfo SP berhasil meraih kemenangan dengan skor 1-2. Keberhasilan ini membawa mereka melangkah ke babak final turnamen futsal PJ Bupati Cup antar Perangkat Daerah se-Kabupaten Murung Raya.

Turnamen ini berlangsung mulai tanggal 11 sampai 19 November 2023, dengan 21 tim putra dan 11 tim putri sebagai pesertanya.

Manajer Tim futsal putri, Hendry Januardy, yang juga menjabat sebagai Kabid Pengelola Informasi dan Komunikasi Publik, Diskominfo SP, menyatakan kegembiraannya setelah pertandingan. “Pertandingan yang luar biasa, kami menang di babak semifinal. Namun masih ada pertandingan selanjutnya tersisa di babak final,” ujar Hendry Januardy pada Sabtu (18/11/2023) malam.

Nelly Astharina dan Ade Mori menjadi pahlawan bagi Tim futsal putri Diskominfo SP dengan mencetak dua gol kemenangan, satu di antaranya melalui titik pinalti. Sementara itu, satu gol hiburan dari tim futsal putri DKOP dicetak oleh Maria.

Laga final yang dijadwalkan berlangsung pada malam minggu (19/11/2023) akan mempertemukan Tim futsal putri Diskominfo SP dengan tim futsal putri RSUD Puruk Cahu. RSUD Puruk Cahu berhasil melaju ke final setelah mengalahkan tim futsal putri Disdikbud Mura di babak semifinal.(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *